Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Pelita Harapan (BEM-UPH) adalah organisasi mahasiswa yang berfungsi sebagai lembaga eksekutif tingkat universitas yang dibentuk dengan tujuan unutk meningkatkan kualitas hidup mahasiswa, baik secara akademik maupun non-akademik. Dalam pencapaian tujuan tersebut, BEM-UPH mengimplementasikannya melalui program kerja yang diadakan selaras dengan kebutuhan mahasiswa yang tercermin dalam Garis Besar Haluan Badan Eksekutif Mahasiswa (GBH BEM) yang ditetapkan oleh Majelis Perwakilan Mahasiswa Universitas Pelita Harapan (MPM UPH).
- Departemen Hubungan Internal (HUBIN)
- Departemen Pengembangan Wawasan dan Penalaran (DPWP)
Keanggotaan
Keanggotaan BEM-UPH 2021/2022 terdiri atas mahasiswa dari berbagai jurusan yang memiliki potensi, kompetensi, serta hati yang mau melayani universitas. Mereka ditunjuk untuk dapat bekerja sama sebagai satu kabinet selama satu periode kepengurusan agar dapat membangun Universitas Pelita Harapan yang lebih baik.
Spirit of Excellence
Sebuah semangat yang selalu melekat dalam BEM-UPH dari periode ke periode untuk melakukan yang terbaik dalam setiap aspek, baik akademik maupun non-akademik. Spirit of Excellence juga merupakan sebuah nilai yang dijunjung tinggi oleh setiap anggota BEM-UPH yang berusaha ditunjukkan melalui kinerja BEM-UPH. Dengan demikian, Spirit of Excellence menjadi sebuah standar yang harus dimiliki melalui komitmen penuh terhadap setiap tugas yang didelegasikan. Selain itu Spirit of Excellence juga menjadi sebuah gaya hidup yang diwujudkan dengan implementasi added value dan memberikan extra miles dalam segala sesuatu.